Ini Dia Hal-Hal Utama tentang Kanker Melanoma!

Ini Dia Hal-Hal Utama tentang Kanker Melanoma!

Berbicara soal kesehatan kulit pasti tidak akan lepas dari beberapa risiko yang mungkin dialami. Mulai dari kulit gelap, kusam, kering, dan tidak bercahaya pasti kamu alami sehari-hari dan ingin segera mengembalikan keindahan alami kulit. Tapi, tahukah kamu bahwa kesehatan kulit tak hanya sekadar memelihara kecantikannya?

 

Beberapa orang mungkin menganggap bahwa tidak jadi masalah jika perawatan kulit tidak dilakukan sejak dini. Pemikiran ini dapat timbul karena anggapan bahwa kulit orang muda lebih tahan lama dan hanya harus dirawat saat sudah memasuki usia senja. Padahal, kesehatan kulit haruslah dijaga sedari muda, SolFriends. Hal ini disebabkan adanya masalah pada kulit yang tidak jarang bisa mengakibatkan kematian, yaitu kanker melanoma.

 

Apa itu kanker melanoma?

Saat mendengar kata kanker, sudah tentu kamu akan berpikiran bahwa ini adalah penyakit yang sangat berbahaya. Kanker melanoma sendiri merupakan salah satu jenis yang paling umum di Amerika dan menyerang permukaan kulit. Walaupun cukup berbahaya, tapi kanker melanoma ini juga dapat disembuhkan dengan perawatan intensif sejak awal terdeteksi.

 

Apa penyebab kanker melanoma?

Para dokter setuju bahwa penyebab utama dari kanker melanoma adalah paparan sinar UV yang berlebihan dalam waktu lama. Umumnya, sinar UV ini berasal dari sinar matahari, namun ada pula yang berasal dari sinar buatan manusia, seperti tanning bed atau sun lamp. Selain itu, kanker melanoma juga lebih banyak menyerang individu yang memiliki kulit lebih terang dan orang dengan sistem imun yang lemah. Faktor keturunan juga dapat menjadi penyebab kanker melanoma ini, SolFriends!

 

Bagaimana cara mencegahnya?

Untuk mencegah munculnya kanker melanoma, kamu harus melakukan beberapa pencegahan, seperti menghindari aktivitas di luar ruangan, terutama pada pukul 10 pagi sampai 3 sore. Jangan lupa menggunakan sunscreen apabila beraktivitas di bawah sinar matahari, dan aplikasikan ulang tiap 2-3 jam sekali. Di samping itu, kamu juga wajib melakukan pengecekan sejak dini untuk mencegah hal tak wajar pada kulit berubah menjadi kanker.

 

Nah, bagaimana menurut kamu tentang kanker melanoma ini, SolFriends? Apakah kamu memiliki trik khusus dalam mencegahnya?